Apa itu Definisi Operasional
Definisi Operasional
Untuk memperjelas istilah yang digunakan dalam penelitian ini maka dibuat definisi operasional sebagai berikut:
1. Model pembelajaran berbasis masalah merupakan model pembelajaran yang berorientasi pada kerangka kerja teoritik konstruktivisme. Dalam model PBL, fokus pembelajaran ada pada masalah yang dipilih sehingga siswa tidak saja mempelajari konsep-konsep yang berhubungan dengan masalah tetapi juga metode ilmiah untuk memecahkan masalah tersebut. (Arends, 2008:43).
2. Pembelajaran konvensional merupakan pembelajaran yang biasa dilakukan oleh pendidik di sekolah. Dalam pembelajaran konvensional ditandai dengan ceramah yang diiringi dengan penjelasan, tanya jawab serta pembagian tugas yang dilakukan secara berkelompok.
3. Berpikir kritis adalah aktivitas terampil, yang bisa dilakukan dengan lebih baik atau sebaliknya, dan pemikiran kritis yang baik akan memenuhi beragam standar intelektual, seperti kejelasan, relevansi, kecukupan, koherensi, dan lain-lain (Fisher, 2009:13).
4. Pemecahan masalah adalah proses berpikir tingkat tinggi yang meliputi proses analisis, sintetis dan evaluasi (Eric, 2003:20). Dalam penelitian ini, langkah-langkah pemecahan masalah yang dipakai adalah teknik pemecahan masalah Polya (1985:6) yaitu memahami masalah (Understanding the problem), menyusun rencana (Devising plan), melaksanakan rencana (Carrying out the plan) dan memeriksa kembali (Looking back).
5. Media Macro Flash adalah salah satu media yang digunakan dalam komunikasi langsung seperti presentasi, khususnya presentasi digital. Macro flash digunakan agar presentasi tampak lebih komunikatif dan menghidupkan suasana. Materi yang disajikan menjadi lebih menarik, tidak membosankan, dan tidak monoton (Andi, 2013:2)
0 Response to "Apa itu Definisi Operasional "
Post a Comment