Meraih Impian Mencapai Gelar Master

Meraih Impian Mencapai Gelar Master Komunikasi. Setelah saya melihat semakin banyak sekali tantangan hidup yang saya hadapi dan semakin sulitnya mencari uang di dunia ini maka saya bermimpi kelak setelah saya lulus Sarjana komunikasi saya harus melanjutkan lagi mengambil gelar master S2. Ketika usia saya tak lagi mudah yang sudah mencapai usia 29 tahun saat ini dan belum menyelesaikan sarjana Komunikasi saya itu tak menghambat saya untuk terus melanjutkan pendidikan saya kejenjang yang lebih tinggi dan mungkin harus ada yang harus saya korbankan yaitu saya menundu pernikahan saya dulu sampai saya dapat gelar Master komunikasi.


Dalam menjalani hari -hari memang tak ada yang mudah kita lewati semuanya penuh dengan tantangan, rintangan kegagalan yang datang silih berganti yang tak kenal pandang bulu, jadi jika saat ini tak punya skill dalam hal mencari uang maka akan semakin keraslah perjuangan hidup yang kita hadapi, saya merasakan sekali bahwa persoalan besar dalam hidup ini hanya persoalan finansial, masalah terbesar hanyalah masalah uang saja di dunia ini, ini yang paling banyak membuat orang stress menjalani hari -harinya.

Berakar dari sinilah saya belajar tentang menjalani hidup ini, jadi saya menyadari bahwa betapa pentingnya pendidikan itu untuk menolong kita dalam hal mencari uang makanya penting sekali punya banyak skill, dengan memiliki banyak skill (keahlian) maka banyak sekali peluang kerja yang tersedia bagi kita dan akan lebih mudah dalam mengumpulkan uang, dengan semakin mudahnya mendapatkan uang maka akan semakin berkuranglah tingkat stress, karena apa? karena jiki uang kita sudah mencukupi dalm menopang hidup kita tanpa pontang -panting kesana -kemari dalam mencari uang mak sudah tentu tingkat kebahagiaan kita semakin bertambah.


Sebuah pendidikan yang hanya setingkat SMA dijaman sekarang ini sudah akan semakin susah bersaing dan kalau kita bersaing hanyalah kita memperoleh kesempatan kerja untuk kegiatan yang berlevel karyawan terendah yang hanya di atur -atur dan gajinya sangat minim sekali dan itu artinya tingkat ekonomi kita juga akan rendah alias hanya cukup makan seadanya saja, namun jika kita memiliki gelar kesarjanaan seperti gelar S1 dan kalau bisa bisa gelar master S2 maka itu jauh lebih baik lagi. Karena apa ? karena jika kita memiliki gelar master maka kita sudah tentu bisa masuk mengajar di berbagai perguruan tinggi negeri maupun swasta dan tentu tingkat ekonomi kita sudah akan jauh lebih baik, itulah satu hal yang mendasari saya sehingga timbul kembali niat untuk terus melanjutkan pendidikan saya level yang lebih tinggi lagi walau kita sadari bahwa biaya untuk itu jauh lebih besar tapi kita yakin itu akan setimpal nantinya dengan upah yang akan kita dapatkan.

 
Meraih gelar master tentu bukan jaminan untuk menjadikan hidup yang lebih sukses dan lebih kaya tapi dengan meraih pendidikan yang lebih tinggi maka tentu peluang untuk itu jauh lebih besar jika dibandingan dengan hanya bermodalkan pendidikan tingkat SMA.

Subscribe to receive free email updates:

Related Posts :

0 Response to "Meraih Impian Mencapai Gelar Master"

Post a Comment